Customs Visit Customer PT Sumbawa Timur Mining

Halo Sobat Samawa!👋🏻

Sumbawa (25/09) – Dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai industrial assistance, trade facilitator, dan revenue collector, Bea Cukai Sumbawa terus berupaya menjalin kerja sama yang baik dengan para stakeholder atau pengguna jasa serta berupaya mengetahui lebih dalam proses bisnis para pengguna jasa. Salah satunya, secara rutin menjalankan kegiatan Customs Visit Customer (CVC) kepada stakeholder yang berada di wilayah pengawasan dan pelayanan Bea Cukai Sumbawa.

Pada kesempatan kali ini Bea Cukai Sumbawa kembali melaksanakan Customs Visit Customer untuk memberikan pendampingan dan asistensi kepada PT. Sumbawa Timur Mining yang berlokasi di Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu. Kegiatan CVC ini dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Bea Cukai Sumbawa Bapak Sugeng Hariyanto beserta jajaran Pejabat Eselon IV dan staf. Bea Cukai Sumbawa bersama perwakilan dari PT Sumbawa Timur Mining mengadakan diskusi santai membahas beberapa topik di antaranya pemaparan terkait profil perusahaan, proses bisnis perusahaan serta isu-isu strategis terkait kegiatan importasi yang rencananya akan dilaksanakan.

PT Sumbawa Timur Mining mengapresiasi kegiatan CVC ini dengan baik karena melalui kesempatan ini pihak perusahaan dapat menyampaikan permasalahan dan kendala yang dialami sekaligus mendapatkan solusi melalui diskusi yang ada, serta melalui kegiatan ini harapannya dapat terjalin komunikasi dan kerjasama yang baik antara perusahaan dengan Bea Cukai Sumbawa.

Bea Cukai Sumbawa SAMAWA – Siaga, Amanah, Wibawa

#beacukaisumbawa
#beacukaimakinbaik
#beacukairiaumenujuwbk

Share -